Rabu, 21 Maret 2012

Kejutan HBD (Happy BirthDay)

            #CeritaHariIni mengenai kejutan kejutan yang terjadi dari divisi bagian umum, tepatnya kemarin sih peristiwa terjadinya. Awalnya salah satu staf ada yang membawa sebuah kotak dan terlihat seperti kotak makanan, secara spontan divisi itu dihujani berbagai celotehan karenanya.
“Mba Lufi HBD ya? Horeeee, selamat ya selamat”, mungkin karena tradisi kalau ada yang ulang tahun, dapat arisan, pulang dari dinas, atau sebagainya akan menaruh cemilan di tempat yang telah disediakan.
Tidak ada satu pun makanan, bukannya kecewa justru bertambah heboh dengan ide konyol yang terlontar dari mba Siska dan mba Maya. Mereka telah sepakat apabila ada yang masuk ke divisi tersebut akan disoraki “blablabla (nama orang yang datang) HBD yaa selamat selamat” dan diiringi lagu serta tepuk tangannya. Alhasil bagian umum sangat ramai di hari yang masih pagi.
Tak lama mba Lufi kembali dengan membawa dua kotak kue yang satu rasa coklat dan satunya lagi rasa keju. Kejadian sebelumnya terulang, staf di sana langsung menyerbu mba lufi dan mengucapkan “HBD ya mba semoga panjang umur”, dan ada beberapa yang menyertakan cipika cipiki. Mba Lufi juga menikmati permainan itu. Aku yang melihat hanya tersenyum kecil dari meja yang aku tempati.
Setelah ditawari barulah aku mengambil satu potong kue rasa coklat maklum Cuma anak magang jadi sedikit pemalu. Kebetulan mas Nova tidak ada di tempat, ide untuk mengerjai orang terbit lagi di benak mba Siska dan mba Maya. Mereka bersekongkol untuk mengucapkan selamat ulang tahun, menjabat tangannya, dan memberikan kue. Benar-benar terlihat seperti orang yang diberi sureprise karena ulang tahun bukan?

Selasa, 20 Maret 2012

Bunga Abadi Edelweis

Setelah membaca narasi di buku Bahasa Indonesia, jadi penasaran sama rupa bunga edelweis. Akhirnya search di google aja deh hingga ketemu artikel seperti ini. masih banyak artikel lain yang terkait dengan ini.
Yang masih awam (sama seperti yang nulis) dengan bunga ini ada beberapa gambar yang mungkin bisa membantu

Cekidot:


Para pendaki gunung umumnya akrab dengan Edelweis. 'Bunga Abadi' ini tumbuh di dataran tinggi, khususnya di puncak-puncak gunung. Inilah 4 tempat di Indonesia yang bisa Anda datangi untuk melihat si putih nan cantik ini.

"Edelweiss.. Edelweiss.. Every morning you greet me. Small and white, clean and bright. You look happy to meet me.."
Itulah salah satu lirik lagu berjudul Edelweiss yang dinyanyikan dalam film musikal ternama, Sound of Music. Sesuai lirik lagunya, bunga ini berwarna putih dan bentuknya kecil. Edelweis hidup di dataran tinggi, ribuan meter di atas permukaan laut. Oleh karena itu, bunga ini banyak dibawa pulang oleh pendaki sebagai bukti dirinya telah menaklukkan sebuah gunung.
Tentunya, hal itu dilarang! Seiring berjalannya waktu, bunga ini terancam punah.
Padahal Edelweis dikenal sebagai 'bunga abadi'. Warnanya yang putih melambangkan cinta, ketulusan. Letaknya di puncak-puncak gunung tinggi melambangkan pengorbanan. Bunga yang bisa bertahan lama melambangkan keabadian.
Di Indonesia, Edelweis terbanyak adalah spesies Anaphalis javanica yang tersebar di Pulau Jawa. Walaupun termasuk spesies langka, tentu saja Anda bisa mendatangi langsung habitat alami bunga ini. Walaupun itu berarti Anda harus mendaki gunung.
detikTravel pada Jumat (16/3/2012) menghimpun 4 tempat terbaik untuk bertemu Edelweis di Indonesia:

Senin, 19 Maret 2012

Sabtu Kemarin

Sabtu kemarin itu gue seperti mendapatkan kembali sesuatu yang hilang dari hidup gue,,,,

KECERIAAN TANPA PAKSAAN DENGAN WAKTU LAMA

Haha bahasa gue kenapa kaya gitu amat ya, kedengeran serem aja serasa gue enggak pernah bahagia itu.
Setiap hari gue memang mengejutkan dan membahagiakan, tapi sabtu kemarin itu bener-bener special.

Yang pertama gue kumpul sama temen-temen gue plus sahabat-sahabat gue di sekolah. Cekikikan bareng di depan lab karena masalah tanda baca doang, sampai otot semua tegang dan harus direlaksasikan kembali alhasil masih sambil ketawa ngakak ada juga yang berdiri saking pegelnya.

Yang Kedua gue enggak latihan karate, tapi dengan santainya nongkrong di kelas bareng ke 3 sahabat gue. Di sana enggak ada yang menarik sih (mungkin menurut kalian para pembaca), cuma dengerin musik,

Kamis, 01 Maret 2012

Come back

Assalamualaikum semuanya yang ada di sana sini di manapun kalian berada. Alhamdulillah setelah lama imigrasi gue bisa juga singgah di blog ini lagi.

Udah lama enggak nge-blog apa kabarnya nih blog gue? ya semoga baik-baik saja.
Apa sih yang gue tulis ini? ah enggak tahu deh yang gue tahu sekarang mau coba nge-blogging lagi walau masih ece-ece, siapa tahu dapet sesuatu yang luar biasa gitu . Terus pentingnya apa coba dari tulisan gue ini?