Sabtu, 24 September 2011

Solidaritas?

Apa sih arti solidaritas?
Solidaritas itu dapat diartikan sebagai kebersamaan bukan?
Solidaritas dalam pertemanan itu kebersamaan saat kita senang saja maupun susah, itu arti solidaritas sahabat buat gue.,

Sedih banget saat ada yang cerita solidaritas sering dimanfaatkan untuk kepentingan masing-masing, contohnya di lingkungan sekitar aja ya seorang remaja dibilang enggak ssolid hanya karena sudah selesai mengerjakan PR dan teman-temannya belum selesai. Coba kita gunakan logika kita, bukankah PR itu Pekerjaan Rumah yang diberikan oleh guru? Kalaupun ada yang sudah selesai ya sudah kenapa harus dibilang enggak solid? Apa salah seorang pelajar memenuhi kewajibannya mengerjakan PR.


Anggaplah di kelas kita sedang bersaing (memang kenyataannya seperti itu), apa ada orang yang bersaing justru kerja sama? Nanti kalau kalah saja enggak terima ya kan? Di luar ruang persaingan boleh saja kita berkawan akrab mendukung satu sama lain dan saling memotivasi. Satu pelajaran yang saya ambil dari kasus ini, solidaritas itu ada kalanya tidak dibutuhkan di saat kita memang harus bekerja secara individual.

Kasus di atas bukan teman kita yang tidak solid, justru kita sendirilah yang tidak solid masa kita tidak mendukung hal baik yang dilakukan orang lain sih?
Mari kita pikirkan lagi kata solidaritas yang sesungguhnya :)

sumber gambar : www.google.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar